Puluhan Anak Usia Dini Antusias Ikuti Pengenalan Alutsista TNI di Tanjungpinang

Puluhan Anak Usia Dini Antusias Ikuti Pengenalan Alutsista TNI di Tanjungpinang. f. Gotvnews/Mhd

GOTVNEWS, Bintan - Puluhan anak usai dini antusias bermain sambil belajar mengenali alat utama sistem pertahanan (Alutsista) di Pangkalan Udara TNI AL (Lanudal) Tanjungpinang, Senin (26/12/2022).

Kegiatan bermain sambil belajar mengenali Alutsista TNI ini merupakan kerjasama Komunitas Mom n Baby dan Lanudal Tanjungpinang.

Puluhan anak usia dini ini mengikuti tour ke Lanudal Tanjungpinang di Jalan Nusantara. Mereka diajak melihat Alutsista seperti pesawat dan helikopter yang terparkir di hanggar.

Inisiator komunitas Mom n Baby Tanjungpinang Fioletta Citra Prameswari menjelaskan kegiatan ini merupakan agenda rutin untuk memperkenalkan anak pada dunia luar seperti di Lanudal ini.

Puluhan anak usia dini ini juga berkesempatan masuk hingga ke kongpit pesawat dan berfoto layaknya seorang pilot. Mereka diberi penjelasan tentang fungsi peralatan dan jenis pesawat yang mereka naiki.

"Selain mengedukasi, kegiatan ini juga berkaitan dengan wawasan, pengalaman dan dapat membuat bakat anak menjadi lebih berkembang, serta dapat menumbuhkan cita-cita anak ke depan," terangnya.

"Materi yang diberikan untuk memperkenalkan secara langsung bentuk pesawat dan helicopter, yang mana selama ini hanya di lihat anak anak pada mainan mereka dirumah masing masing," tutupnya.(Mhd)

Comments