KSOP Tanjungpinang Imbau Nakhoda Kapal Pantau Informasi Cuaca Sebelum Berlayar


GOTVNEWS, Tanjungpinang - Kantor Syahbandar Otoritas Pelabuhan (KSOP) Tanjungpinang, menghimbau nahkoda kapal wajib, memantau informasi cuaca sebelum berlayar, untuk mencegah kecelakaan laut.

Mengingat cuaca di Provinsi Kepri yang saat ini sering berubah-ubah, sehingga kepada para penyedia jasa transportasi laut dihimbau untuk memantau informasi perkembangan cuaca sebelum berlayar.

Jika saat berlayar terjadi cuaca buruk, nahkoda diminta untuk mencari tempat atau pulau terdekat untuk berlindung.

Kepala Kantor Syahbandar Otoritas Pelabuhan (KSOP) Tanjungpinang, Letnan Kolonel Marinir Benyamin Ginting mengatakan, perusahaan pelayaran termasuk operator kapal agar lebih berhati-hati saat berlayar.

“Kita himbau kalau bisa ditunda ya ditunda, tapi kalau sudah berlayar, cari tempat berlindung karena yang utama keselamatan jiwa. Saat ini walaupun ada penundaan tidak lama, satu sampai dua jam,” kata Kolonel Ginting.

Diketahui, setiap harinya KSOP Tanjungpinang mengeluarkan surat persetujuan berlayar (SPB) kepada 26 kapal yang melayani rute domestik hingga internasional.(Zpl)

Comments