Pemberian Imunisasi Difteri Bagi Siswa SD


GOTVNEWS, TANJUNGPINANG - Sebanyak 105 siswa siswi Sekolah Dasar Negeri 015 Tanjungpinang mengikuti Imunisasi Difteri, Imunisasi ini diberikan khusus untuk siswa kelas satu dan kelas dua Sekolah Dasar , bertujuan agar siswa tidak mudah terinfeksi penyakit menular.

Pemberian Imunisasi bagi siswa Sekolah Dasar merupakan program dari Pemerintah , dimana program ini dilakukan tiap tahunnya, khusus bagi anak yang berusia 7 hingga 8 tahun , dan bertujuan untuk mencegah anak dari serangan penyakit menular, seperti Difteri, Campak hingga Tetanus.

 adapun pemberian Imunisasi yang diberikan kepada siswa Sekolah Dasar di Kota Tanjungpinang , baik sekolah negeri maupun swasta, seperti yang dilaksanakan di Sekolah Dasar 015 Tanjungpinang , yang berlokasi di daerah bintan center.

Dalam pemberian Imunisasi ini , dapat dilihat beragam ekspersi siswa yang diberikan Imunisasi , ada yang ketakutan, menangis hingga memeluk erat orang tuanya , akibat takut dengan tajamnya jarum suntik .

Menurut guru SDN 015, Raja Herawati menyebutkan, pemberian Imunisasi ini pihak sekolah membagi 3 rombongan belajar dan pemberianya, hal ini dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya kerumunan saat pemberian Imunisasi .

Sementara itu, sebagai tenaga kesehatan yang bertugas memberikan Imunisasi yakni dari Puskesmas batu 10, dan mengatakan , Imunisasi tersebut rutin di berikan setiap tahunnya , agar siswa tidak mudah terkena penyakit.

Penyuntikan Imunisasi terhadap siswa merupakan program Outbreak Response Immunization atau ORI, upaya ini dilakukan oleh Pemerintah , untuk penanggulangan kejadian luar biasa atau (KLB) terhadap penyakit campak dan Rubela.(San)

Comments