Jemput Bola, Kemenag Kepri Hadirkan Bus Tanjak Corner


GOTVNEWS, TANJUNGPINANG - Kantor Wilayah Kementrian Agama Kepri hadirkan pelayanan keliling bernama Bus Tanjak Corner Kemenag, pelayanan bus keliling ini bertujuan untuk mempermudah warga melakukan pengurusan administrasi di kantor Kemenag Kepri.

Inovasi pelayanan kepada masyarakat terus dilakukan oleh Kanwil Kementrian Agama Kepri, salah satu terobosan adalah menghadirkan pelayan keliling dengan menggunakan bus yang di berinama Bus Tanjak Corner Kemenag.

Kepala Bidang Tata Usaha Kemenag Kepri, Abu Syufian, mengatakan, Bus Tanjak Corner hadir bertujuan agar mempermudah masyarakat untuk melakukan kepengurusan layanan di Kemenag Kepri.

Selain itu, di bus yang di dominasi warna hijau ini dapat memberikan pelayanan mulai dari layanan informasi pendidikan agama, layanan pengurusan lebel halal bagi pelaku usaha, layanan informasi wakaf dan pengelolaan wakaf, informasi keberangkatan haji, serta layanan izin pembangunan semua agama.

Sementara itu di tempat yang sama Lurah Air Raja Kecamatan Tanjungpinang Timur, Ibnu, mengapresiasi adanya layanan bus tanjak corner.

Baca Juga : Solusi Dibalik Ruang Sempit Travel Bubble

Menurutnya dengan inovasi jemput bola ini sangat mempermudah bagi warga kota Tanjungpinang dalam melakukan berbagai urusan administrasi.

Tidak hanya di kota Tanjungpinang saja, nantinya Bus Tanjak Corner Kemenag Kepri ini akan berkeliling ke kabupaten Bintan hingga kota Batam dalam melayani masyarakat. (San)


Comments