Hari Armada ke 77, Koarmada I Gelar Kirab Kota di Tanjungpinang

Sejumlah personel TNI AL mengikuti kirab kota memeriahkan Hari Armada ke 77 di Tanjungpinang. f. Gotvnews/Zpl.

GOTVNEWS, Tanjungpinang - Komando Armada (Koarmada) I menggelar kirab dalam rangka Hari Armada sekaligus peresmian Markas Koarmada I Tanjungpinang, dalam kesempatan itu, TNI menunjukkan kebolehannya dalam berparade, Sabtu ( 3/12/2022).

Kirab Kota yang digelar oleh Koarmada I berlangsung meriah dan menyedot perhatian ratusan masyarakat Tanjungpinang untuk menyaksikan parade.

Kirab dimulai dari Mako Koarmada I di Jalan Yos Soedarso menuju Jalan Usman Harun, Jalan Agus Salim, Jalan Hang Tuah dan berakhir di Pelataran Taman Gurindam 12.

Kirab diikuti peserta drum band Gita Jala Taruna AAL, Pasukan TNI AL, AD, AU, Polri, aparat maritim, pelajar, kendaraan tempur (Ranpur) Marinir dan mobil spek militer. 

Panglima Komando Armada (Pangkoarmada) I, Laksamana Muda TNI Arsyad Abdullah mengatakan, kirab Kota Tanjungpinang digelar dalam rangka memperingati Hari Armada ke 77. 

"Tujuan untuk memperkenalkan bahwa Mako Koarmada I berada di Tanjungpinang yang sebelumnya berada di Jakarta," kata Pangkoarmada I dalam sambutannya.

Peresmian Mako Koarmada I, tambah Laksamana Muda TNI Arsyad, akan diresmikan oleh Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal), Laksamana Yudo Margono, pada Senin (5/12/2022) pekan depan.

Arsyad berharap, kegiatan tersebut dapat meningkatkan rasa cinta masyarakat kepada TNI. 

"Hingga untum mempererat silahturahmi dengan Pemerintah setempat," ucap dia.(Zpl)

Comments