Ribuan Kendaraan Padati Pelabuhan ASDP Tanjunguban

Ribuan Kendaraan Padati Pelabuhan ASDP Tanjunguban. f. Gotvnews.

GOTVNEWS, Bintan - Libur lebaran hari ketiga, arus kendaraan di Pelabuhan ASDP Tanjunguban, Bintan dipadati kendaraan, baik roda dua maupun roda empat. Antrian kendaraan terpantau mengular dari pintu masuk pelabuhan hingga jalur tunggu kendaraan, Rabu (4/5/2022).

Terlihat lima baris jalur tunggu yang disediakan pihak pelabuhan, penuh terisi oleh kendaraan yang hendak menyebrang menuju Kota Batam. Salah satu pengendara, Iwan mengatakan sengaja balik ke Kota Batam pada hari ini untuk menghindari penumpukan penumpang, "Takut gak dapat kapal lagi kalau balik Sabtu atau Minggu," jelasnya.

Iwan mengaku sudah 3 hari menginap di Trikora, Bintan untuk menghabiskan libur lebaran tahun ini. "Bawa keluarga nginap di Trikora," terangnya.

Menurutnya untuk hari ini kendaraan cukup padat, Ia sudah mengantri sedari pukul 11 pagi dan baru bisa berangkat pada pukul 16:00 Wib. "Lumayan rame, dari pagi baru ini dapat masuk kapal," tutupnya.

Kepala Pos Regu 1 Polres Bintan di Pelabuhan ASDP Tanjunguban, Akp Edison menjelaskan arus kendaraan cukup padat dan ramai, namun petugas gabungan yang terdiri terus berupaya untuk mengatur arus kendaraan agar tidak terjadi kemacetan.

"Lima kapal kita kerahkan untuk melayani warga yang ingin menyebrang, alhamdulillah arus kendaraan padat dan lancar," jelasnya.

Menurutnya pada hari ini ada sekitar 1.000 lebih kendaraan yang keluar dan masuk ke pulau bintan, "Sekitar 1.000 lebih kendaraan masuk dan keluar Pulau Bintan," terangnya.(Mhd)

Comments