Satreskrim Polresta Tanjungpinang Juara Turnamen Futsal Kemerdekaan 2022

Satreskrim Polresta Tanjungpinang Juara Turnamen Futsal Kemerdekaan 2022. f. istimewa.

GOTVNEWS, Tanjungpinang - Satreskrim Polresta Tanjungpinang berhasil menjadi juara pertama usai mengalahkan Satlantas Polresta Tanjungpinang di Laga Turnamen Futsal Tahun 2022 antar anggota Polresta Tanjungpinang, dalam rangka meriahkan HUT RI ke 77, Selasa (16/8/2022) kemarin.

Bermain di Lapangan Futsal Junior, jalan Raja Haji Fisabilillah, Kilometer 5, Tanjungpinang, Tim Futsal Satreskrim Polresta Tanjungpinang ini berhasil mengunci juara pertama usai menang 7-5 atas Tim Futsal Satlantas Polresta Tanjungpinang.

Jalannya pertandingan, pada babak pertama Tim Satreskrim mampu memimpin dengan 5-1 atas Tim Futsal Satlantas Polresta Tanjungpinang.

Tim Satreskrim tampil cukup dominan bagitu pertandingan dimulai. Kendati serangan masih belum rapih, tim Satreskrim mampu berikan tekanan bagi Tim Satlantas. Akhirnya, dengan kekompakan Tim Satreskrim berhasil membobol gawang Tim Satlantas.

Setelah unggul 5-1 atas Tim Satlantas, Tim Satreskrim tak menurunkan tempo serangnya. Sedangkan Tim Satlantas terus mendapatkan tekanan Kemudian memperoleh peluang satu Gol untuk membobol gawang Tim Satreskrim.

Tim Satreskrim terus menerus memberikan tekanan. Namun tidak ada gol tambahan yang tercipta, dan babak pertama berakhir dengan keunggulan 5-1.

Jalan pertandingan kedua, pertandingan berlangsung panas, dimana Tim Satlantas mendapatkan peluang untuk membobol gawang Tim Satreskrim hingga menghasilkan tiga gol dan kedudukan skor 4-5.

Tidak mau kalah, Tim Satreskrim kemudian mengobrak-ngabrik pertahanan Tim Satlantas dan berhasil kembali membobol gawang lawannya sebanyak 2 kali. Pertandingan Final antara Tim Satreskrim dam Tim Satlantas ini berakhir dengan skor 7-5.

Ketua Pelaksana Kegiatan, AKP Awal Sya’ban Harahap mengatakan Futsal Competition Polresta Tanjungpinang telah selesai digelar. Kata dia, yang menjadi  juara 1 dalam kegiatan ini ialah Tim Satreskrim.

Sementara, juara 2 diraih oleh Tim Satlantas dan juara 3 diraih oleh Gabungan Bagian di Polresta Tanjungpinang. "Juara 1 mendapatkan trofi dan uang tunai senilai Rp 5 juta,  juara 2 hadiahnya Rp 3 juta dan trofi. Kemudian juara 3 dapat hadiah uang tunai Rp 2 juta," ujar AKP Awal.

AKP Awal mengaku, setidaknya ada 13 tim yang mengikuti turnament futsal ini. Belasan tim ini, berasal dari Satuan, Polsek-polsek, hingga Bagian di Polresta Tanjungpinang dan Jurnalis.

Sebelumnya, Kapolresta Tanjungpinang, Kombes Pol Heribertus Ompusunggu mengatakan turnament futsal ini digelar untuk mengingatkan kembali perjuangan pahlawan, dalam memperjuangkan kemerdekaan RI.

“Jadi perjuangan tidak selesai ketika sudah merdeka. Melalui futsal ini, anggota dapat belajar berkerjasama, pantang menyerah dalam mengisi hari kemerdekaan,” ujar Kombes Heribertus.

Kata dia, turnamen futsal ini menyandang tema mempererat silahtarahmi, kerjasama hingga untuk merayakan Hut kemerdekaan RI ke-77.

“Ini hanya khusus anggota di jajaran Polresta Tanjungpinang saja. Tidak boleh ada pemain luar,” ungkapnya.(Zpl)

Comments