Bintan Kekurangan Pupuk Subsidi, Pemkab Bintan Sarankan Beralih ke Pupuk Kompos


GOTVNEWS, Bintan - Kabupaten Bintan kekurangan pasokan pupuk subsidi dari pemerintah. Saat ini Kabupaten Bintan hanya menerima sebanyak 20 ton bantuan pupuk dari total kebutuhan pupuk per tahun mencapai 200 ton.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Bintan, Khairul menjelaskan, selain mengalami kekurangan stok pupuk. Para petani di Bintan juga kesulitan untuk membeli pupuk non subsidi karena harganya terus naik.

"Kita hanya dapat bantuan subsidi pupuk jenis urea sebanyak 20 Ton tahun ini, dari usulan 200 Ton yang kita ajukan. Harga pupuk di pasaran mengalami kenaikan, sejak beberapa bulan terakhir," katanya.

Tak banyak solusi dari pemerintah daerah atas kurangnya pasokan pupuk subsidi. Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Bintan mengimbau para petani agar menggunakan pupuk kompos yang harganya lebih terjangkau.(Mhd)


Comments