Diduga Depresi, Talmon Berjalan Hingga Ke Tengah Laut


GOTVNEWS, TANJUNGPINANG - Misteri penyebab hilangnya nyawa pria paruh baya, yakni Talmon Pandiangan mulai menemukan titik terang, diduga pria ini sempat mencoba bunuh diri sebanyak dua kali, dengan cara berjalan hingga ke tengah laut, lantaran mengalami depresi selalu berada di dalam rumah.

Talmon Pandiangan pria paruh baya yang ditemukan dalam keadaan tak bernyawa dan mengapung di laut, diduga pria ini nekat berjalan hingga ke tengah laut lantaran depresi, dari keterangan keluarga korban juga sempat dua kali melakukan percobaan bunuh diri di laut kawasan rumahnya, namun upaya korban bunuh diri tersebut berhasil di ketahui dan dicegah oleh anak laki-lakinya.

Sementara itu hal senada juga disampaikan Panit Opsnal Polsek Bukit Bestari, Iptu Bahmet Thavip dan menambahkan, korban kerap melakukan upaya bunuh diri dan saat itu dirinya beralasan ingin membeli rokok di warung dan korban diketahui berjalan kaki menuju ke arah pantai dan langsung ketengah laut, diduga korban tenggelam dan lemas.

Baca Juga : 757 Kepri Keluar Sebagai Juara Liga 3 Kepri

Sebelumnya jasad Talmon Pandiangan di temukan pada jumat kemarin, dalam keadaan mengapung yang dijumpai oleh seorang bocah di pelantar rumah warga kampung kolam, Gang Salam, Kilometer 8 Tanjungpinang, berdasarkan hasil visum tidak ditemukan tanda - tanda kekerasan pada tubuh korban. (Drl)


Comments