Dr.Salim Sandang Gelar Dato Wira Cahaya Buana


GOTVNEWS, BINTAN - Ketua Majelis Syuro PKS Dr. Salim Segaf Al Jufri mendapatkan kehormatan berupa gelar bangsawan Dato' Wira Cahaya Buana oleh Lembaga Adat Melayu (LAM) kabupaten Bintan atas kontribusi dan jasanya dalam dunia dakwah, ilmu pengetahuan bahkan sebagai tokoh nasional di tanah air.

Ketua Majelis Syuro PKS, Dr. Salim Segaf Al Jufri mendapatkan kehormatan dari LAM Bintan, berupa gelar Dato' Wira Cahaya Buana yang merupakan gelar tertinggi yang pernah diberikan kepada tokoh - tokoh di daerah dan nasional pada Sabtu pagi(18/12) di gedung LAM Bintan, kota Kijang.

Gelar ini pun diketahui tidak diberikan bagi sembarang orang yang dapat menyandangnya, sosok mantan Mensos RI secara resmi telah menyandang gelar tersebut melalui prosesi pemberian gelar yang ditandai dengan pemasangan tanjak oleh ketua LAM Bintan, Dato' Musaffa Abbas kepada Dr. Salim Segaf.

Usai menerima gelar, Dr. Salim mengaku bersyukur dan bangga atas gelar yang diberikan padanya, hal inipun dapat dijadikan motivasi dan pemacu bagi dirinya untuk terus memberikan pelayanan bagi persatuan dan kesatuan bangsa rakyat Indonesia, melalui khidmat bersama PKS.

Selain itu, Dr. Salim juga mengungkapkan betapa pentingnya pelestarian kebudayaan, melalui local wisdom yang mampu menyatukan bangsa, seperti Bahasa Melayu sebagai bahasa nasional Indonesia.

Ditempat yang sama, ketua LAM Bintan, Dato' Musaffa Abbas menjelaskan, gelar Dato Wira Cahaya Buana, merupakan gelar tertinggi yang pertama kali diberikan kepada tokoh nasional oleh LAM Bintan yang memiliki makna akan sosok tokoh yang menerangi buana (tanah air) dengan pengetahuan dan wawasan.

Baca Juga : Basarnas Terus Cari Korban Hilang TKI Ilegal

Dalam kegiatan ini, selain pemberian gelar, para tamu undangan juga berkesempatan menyantap juadah atau hidangan khas melayu, hingga acara ditutup secara resmi. (Drl)


Comments