Gakashimura Japanese Street Food Cita Rasa Tempatan


GOTVNEWS, TANJUNGPINANG - Kabar baik bagi anda pecinta kuliner di Tanjungpinang khususnya bagi peminat masakan khas negeri Sakura,kedai kopi kemboja center menghadirkan menu terbarunya yang menyediakan di gerai street food Japanese, Gakashimura, dengan beragam aneka masakan jepang yang siap memanjakan lidah.

Inilah gerai street food japanese Gakashimura yang merupakan gerai makanan terbaru sejak satu bulan kedai kopi kemboja center yang berada di Jalan Kemboja, Tanjungpinang, hadirnya gerai masakan khas jepang ini menawarkan ragam masakan jepang yang memiliki cita rasa yang sesuai dengan lidah warga tempatan, tentunya dengan harga yang ditawarkan jauh lebih terjangkau dari harga masakan jepang pada umumnya.

Dengan harga mulai dari Rp.20.000 hingga Rp.50.000 per porsi, Gakashimura menawarkan menu masakan jepang seperti Bento, Japanese Oki Katsu Chicken, Ramen dan banyak lagi.

Soal cita rasa jangan khawatir karena masakan jepang tersebut telah disesuaikan dengan selera warga tempatan, tanpa mengurangi kesan khas negri Sakura, hal ini juga diakui salah satu pengunjung yang sengaja datang bersama keluarga untuk mencicipi menu terbaru.

Sementara itu chef sekaligus pengelola gerai gakashimura, chef yoga menuturkan, ia optimis dengan konsep masakan jepang yang ia tawarkan, karena warga kota Tanjungpinang, dinilai memiliki rasa penasaran yang cukup tinggi, terutama dalam hal dunia kuliner.

Baca Juga : KH. Ibrahim Berwisata Religi ke Penyengat

Selain masakan yang lezat, kedai kopi kemboja center juga menawarkan aneka minuman dengan konsep yang cukup berbeda disini dari mulai minuman painkiller, es doger dan banyak lagi.

Ayoo tunggu apalagi, kunjungi kedai kopi kemboja center bersama keluarga dan kerabat dan nikmati ragam kuliner lezat dengan harga yang bersahabat, sekaligus mendukung upaya pemulihan ekonomi di kota Tanjungpinang terutama di masa pandemi saat ini. (Drl)


Comments