Momen Harlah Sebagai Momen Berbagi


GOTVNEWS, TANJUNGPINANG - Meskipun disituasi pandemi yang meresahkan, semangat kebaikan dan berbagi masih ada dan bertumbuh, seperti yang dilakukan oleh sekelompok masyarakat yang tergabung dalam Komunitas Asli Garut (ASGAR) Tanjungpinang, yang memilih merayakan hari jadi pertamanya dengan berbagi manfaat kepada masyarakat.

Komunitas ASGAR Tanjungpinang, yang berdiri sejak 30 Juni 2020 lalu, memilih merayakan hari jadi komunitas tersebut, dengan melaksanakan berbagai kegiatan sosial, mulai dari donor darah hingga bakti sosial dengan membagikan sembako ke panti asuhan dan masyarakat.

Kegiatan sosial tersebut dilakukan komunitas ASGAR Tanjungpinang dengan tujuan meringankan beban masyarakat asli Garut yang tinggal di Tanjungpinang, yang mana saat ini sama - sama berjuang di tengah himpitan ekonomi dimasa pandemi.

Selain itu kegiatan donor darah juga dilakukan sebagai bentuk kepedulian dengan kondisi ketersediaan kantong darah di Tanjungpinang yang kian menipis. Momentum hari jadi ASGAR Tanjungpinang menjadi ajang kebaikan, untuk menunjukkan rasa syukur atas berjalannya satu tahun komunitas yang kerap melakukan kegiatan sosial tersebut.

Hal ini juga dibenarkan oleh Ketua ASGAR Tanjungpinang, Iwan Darmawan, ia menjelaskan 18 warga ASGAR telah mendonorkan darahnya untuk kepentingan kesehatan di Tanjungpinang.

Selain itu, ASGAR Tanjungpinang juga telah menyerahkan total 50 paket Sembako yang dibagikan ke panti asuhan dan warga, yang terdiri dari minyak goreng, gula, beras dan bahan pokok lainnya.

Iwan menambahkan, ASGAR Tanjungpinang sejatinya adalah komunitas yang selalu mengedepankan kegiatan sosial sebagai program utamanya, tidak hanya mengakomodir kebutuhan warga perantau asal Garut, seperti menyiapkan rumah singgah dan lain sebagainya, namun juga memberikan manfaat bagi masyarakat tempatan.

Sebab setahun belakangan, ASGAR Tanjungpinang kerap melakukan rangkaian kegiatan sosial lainnya, yang dapat dirasakan masyarakat luas.

Semangat kebaikan yang ditunjukkan Komunitas ASGAR Tanjungpinang, patut dicontohi kelompok masyarakat lainnya, terutama dimasa sulit saat ini, karena dengan membangkitkan rasa peduli atas sesama, diyakini dapat mengurangi beban masyarakat yang saat ini diuji oleh pandemi yang mewabah.(Drl)

Comments