Ragam Aspirasi Di Hari Guru Nasional


GOTVNEWS TANJUNGPINANG - Tanggal 25 November 2021, merupakan hari yang spesial bagi para guru di Indonesia, karena hari ini adalah Hari Guru Nasional yang diperingati setiap setahun sekali, sebagai penghormatan bagi jasa dan peranan guru dalam mencerdaskan kehidupan bangsa, dan kali ini Gotvnews berkesempatan mendengarkan aspirasi para guru di Tanjungpinang, berikut liputannya.

Guru merupakan sosok yang sangat penting bagi kemajuan suatu bangsa, bukan main - main, guru merupakan penentu kualitas SDM bagi suatu negara, melalui jasanya dalam mendidik generasi penerus, dari mulai pendidikan sejak dini, hingga ke dunia pendidikan di Perguruan tinggi sekalipun.

Kendati berperan penting dalam pembangunan SDM, namun profesi guru juga tak luput dari ragam permasalahan, kendala bahkan bisa dikatakan masih jauh dari kata sejahtera.

Dalam momentum Hari Guru Nasional tahun ini, reporter kami menyambangi Sekolah Dasar Negri 013 Bukit Bestari yang terletak di Kelurahan Dompak, Kecamatan Bukit Bestari, Kota Tanjungpinang, untuk mendengarkan ragam aspirasi dari para guru, baik yang berstatus PNS maupun masih dalam status guru honorer.

Berikut ragam aspirasi guru - guru yang disampaikan sempena Hari Guru Nasional tahun ini.

Baca Juga : Setelah 2 Tahun Tanjungpinang Nihil Kasus Covid 19

Dari berbagai aspirasi yang dihimpun, dapat disimpulkan bahwa masih banyak "pekerjaan rumah" bagi pemerintah pusat maupun daerah yang perlu diselesaikan, khususnya menyangkut kesejahteraan guru, fasilitas pendidikan, bahkan penyediaan fasilitas pengembangan kualitas guru yang memadai, terutama bagi guru - guru yang mengabdi di Kawasan Hinterland atau Pelosok. Terlebih lagi pandemi Covid 19 yang memberikan dampak serius bagi dunia pendidikan selama dua tahun belakangan.

Sempena Hari Guru Nasional 2021, mari kita sama - sama kita sadari, peringatan hari guru bukanlah semata seremonial tahunan, namun merupakan momentum untuk mempersiapkan tenaga pendidik yang berkualitas dan sejahtera, untuk masa depan generasi penerus bangsa.(Drl)


Comments